SEBLAK TASIKMALAYA: MENGGODA LIDAH DENGAN SENSASI PEDASNYA

SEBLAK TASIKMALAYA : MENGGODA LIDAH DENGAN SENSASI PEDASNYA 

Salfa Dzillah Khoirunisa

Senin, 20 November 2023


Surabaya, makanan ketintang - Halo para ciwi-ciwi pecinta pedas! Kali ini aku Kembali dengan membawa rekomendasi satu makanan yang sedang naik daun, yaitu seblak. Seblak, merupakan hidangan khas Indonesia yang terkenal dengan cita rasa pedasnya, yang kini menjadi favorit banyak orang terutama para cewe-cewe. Nah, aku ada satu rekomendasi warung seblak yang berada di SWK Telkom ketintang, Namanya “seblak tasikmalaya warung Teteh Lia”. Di tempat ini, juga menjual es cappuccino cincau dan aneka jus.

Waruh teteh lala ini, buka setiap hari mulai dari pukul 08.00 AM sampai pukul 22.00 PM. Untuk harga sesuai dengan jenis yg kalian pilih, ada seblak ori seharga 10 ribu, seblak ori ceker, ori pentol, ori telur puyuh, ori scallop, ori sosis seharga 12 ribu, dan seblak komplit seharga 15 ribu. Dan juga khusus bagi pecinta pedas, seblak ini adalah surga yang sebenarnya, tapi jika kalian tidak terlalu tahan pedas, bisa memlilih level yang lebih ringan, karena disini tersedia pilihan level kepedasan yaitu mulai dari level 0 sampai level 5.

“seblaknya enak, sedep, bisa di ulang beli lagi nih, aku beli yang seblak komplit, isinya ada kerupuk, sayur, macaroni, sosis, ceker, tempura, mie, sama telur.” ujar Afni, Senin(20/11/23)

Jadi, jika kalian seddang cari hidangan yang menggoda lidah dengan sensasi pedas, seblak di warung ini adalah pilihan yang tepat. Segera kunjungi warung ini dan nikmati pengalaman kuliner yang tak terlupakan!


Komentar